Siap-siap! Polresta Cirebon Gelar Operasi Patuh Lodaya 2021

Siap-siap! Polresta Cirebon Gelar Operasi Patuh Lodaya 2021

CIREBON - Satuan Lalulintas (Satlantas) Polresta Cirebon mulai menggelar Operasi Patuh Lodaya 2021 yang akan berlangsung selama 2 pekan ke depan.

Operasi ini menyasar jenis pelanggaran lalu lintas dan mengkampanyekan protokol kesehatan (prokes).

Operasi Patuh Lodaya 2021 ini diawali dengan apel gelar pasukan gabungan yang dipimpin oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman di lapangan Mapolresta Cirebon, Senin (20/9).

“Kita melaksanakan apel Operasi Patuh Lodaya 2021 ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainya, sehingga Operasi Patuh Lodaya dapat berjalan dan berhasil,” ungkap Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman ditemui radarcirebon.com di dampingi Dandim 0620/Kabupaten Cirebon Letkol (Arh) Sugir dan Kadinkes Kabupaten Cirebon Enny Suhaeni usai apel, Senin (20/9).

Kapolresta menyebutkan, Operasi Patuh Lodaya tersebut bertujuan mewujudkan kesadaran masyarakat dalam mematuhi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran (kamseltibcar) dalam berlalu lintas di Kabupaten Cirebon.

\"Pelaksanaan Operasi Patuh Lodaya pada tahun ini berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, kegiatan tersebut dilaksanakan masih dalam suasana pandemi Covid-19. Sehingga sasarannya tidak hanya untuk mewujudkan kamseltibcar, namun termasuk meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah, mengendalikan, dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,\" sebutnya.

Kombes Pol Arif memastikan, Operasi Patuh Lodaya 2021 akan mengedepankan upaya preventif, dan sikap-sikap humanis.

\"Untuk tindakan tilang tidak perlu dilakukan selama pelaksanaan operasi patuh, kecuali terdapat pelanggaran yang benar-benar membahayakan keselamatan berlalu lintas dan berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas. Kami berharap protokol kesehatan tidak hanya dipatuhi saat berlalu lintas, melainkan dalam sentra kegiatan ekonomi masyarakat khususnya kerumunan di area interaksi warga. Sehingga pandemi Covid-19 makin terkendali yang indikatornya menurunkan level PPKM di Kabupaten Cirebon,\" pungkasnya.

Dalam Operasi Patuh Lodaya tersebut melibatkan personel dari Kodim 0620/Kabupaten Cirebon, Satpol PP Kabupaten Cirebon, Dishub Kabupaten Cirebon, BPBD Kabupaten Cirebon, Dinkes Kabupaten Cirebon dan instansi terkait lainnya. (rdh)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: